Breaking News

PEMKOT SAMARINDA AKAN MENERAPKAN MERIT SISTEM DALAM PROMOSI JABATAN ASN

 


SAMARINDA, FIGURNEWS

2 FEBRUARI 2023, Walikota Samarinda Andi Harun menyampaikan bahwa Pemkot Samarinda melalui BKPSDM bakal merintis Memorandum Of Understanding ( MOU ) denga Pemprov Jabar ( Jawa barat ). 

Kerjasama itu mengenai pendampingan Pemprov Jabar yang lebih dahulu telah menerapkan sistem ini kepada Pemkot Samarinda. 

Andi harun sendiri menargetkan sistem promosi jabatan dengan sistem merit di Kota Samarinda akan ditargetkan dapat segera diterapkan di pertengahan tahun 2023.

"Kita akan usahakan paling lama di tahun ini bisa kemungkinan di pertengahan atau juni tapi langkah langkah kesana sudah kita matangkan" ujar Andi Harun saat mengkonfirmasi kepada Wartawan Figur News. 

Merit sistem diartikan sebagai kebijakan dan manajemen ASN yang berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi dan kinerja yang diberlakukan secara adil dan wajar tanpa diskriminasi. 

Adapun keunggulan paling menonjol dari sistem ini adalah promosi jabatan yang adil berdasarkan pada kualifikasi, kompetensi dan kinerja. Sistem ini dipercaya dapat menghilangkan tradisi Nepotisme dalam promosi jabatan dari ASN. Edy,S.H.

Tidak ada komentar

PT. Figur Anugrah Media Mengucapkan: Selamat datang di www.Figurnews.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred: Yuamran Andre